Ketika anda
membrowsing di internet cara menghilangkan Jerawat pastinnya anda akan
mendapatkan seribu satu cara dan obat untuk menghilangkannya dengan embel-embel paling ampuh , baik menggunakan
pembersih wajah atau secara alami ataupun dengan obat dari dokter. Tapi banyak
juga yang tidak berhasil menghilangkannya biarpun sudah hampir semua cara sudah
di coba untuk menghilangkannya.
Kebanyakan orang hanya fokus pada cara untuk
mengobatinya
tanpa menghiraukan apa penyebapnya maka dari itu sebelum menghilangkan kita
harus kenali dulu Penyebab dan Jenis jerawat tersebut. Masing-masing individu
memiliki faktor pencetus yang berbeda-beda, sehingga penanganan pun harus
benar-benar individualistik. Apa yang cocok pada orang lain, belum tentu cocok
pada Anda dan begitu pula sebaliknya.
Jadi cari
dulu penyebabnya
Salah satu faktor penting yang menyebabkan timbulnya jerawat adalah
meningkatnya produksi hormon testosteron, yang dimiliki oleh tubuh pria maupun
wanita. Hormon testosteron yang terdapat dalam tubuh pria maupun wanita memicu
timbulnya jerawat dengan merangsang kelenjar minyak (sebaceous gland) untuk
memproduksi minyak kulit (sebum) secara berlebihan.
# Kelenjar minyak yang terlalu aktif# Bakteri di pori-pori kulit
# Adanya sumbatan lapisan kulit mati pada pori-pori yang
terinfeksi.
# Produksi minyak oleh Kelenjar minyak yang terlalu berlebihan.
# Faktor keturuan / genetik
# Faktor hormonal ketika seorang anak menginjak remaja (masa puber).
# Adanya iritasi kulit.
# Sedang mengalami stress.
# Menggunakan alat kontrasepsi seperti Pil KB, dan lain sebagainya.
# Produksi minyak oleh Kelenjar minyak yang terlalu berlebihan.
# Faktor keturuan / genetik
# Faktor hormonal ketika seorang anak menginjak remaja (masa puber).
# Adanya iritasi kulit.
# Sedang mengalami stress.
# Menggunakan alat kontrasepsi seperti Pil KB, dan lain sebagainya.
Oleh sebab itu, pengobatan jerawat perlu memperhatikan
faktor-faktor di atas. Jerawat dapat timbul kembali jika faktor-faktor di atas
tidak dapat dikontrol dengan baik.
Di posting kali ini saya akan berbagi tips seputar cara
menghilangkan jerawat dan bekas jerawat secara alami. Inti dari metode ini sebenarnya dengan membersihkan wajah
secara tepat, dan mengontrol jenis makanan yang tiap hari anda makan. Jerawat
biasanya datang karena kita kebanyakan makan berminyak, lemak, ditambah stress
dan pola hidup modern yang tidak sehat. Oke ini dia caranya:
Terdapat 2 tahapan ketika akan melakukan Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami.
1. Menghilangkan Jerawat Dari Dalam
- Minum Air Putih Yang Banyak
- Makan Buah dan Sayuran
- Batasi Makanan Yang Berlemak
- Hindari stres.
Stres yang berlebih
membuat hormon kortisol meransang kelenjar sebaceous menghasilkan minyak wajah
berlebih. Orang stres juga 40% lebih lambat dalam hal penyembuhan luka dan
bekas jerawat. Jadi, tetap rileks, sering meditasi, jalan-jalan sore, dan
nikmati hobi positif anda.
2. Cara Menghilangkan Jerawat Dari Luar
- Pepaya
Pepaya mengandung enzim papain yang mampu menghilangkan sel
kulit mati. Perawatan masker daging buah pepaya dapat mengurangi jerawat, dan
memperbaiki kulit kasar,
- Menggunakan Madu atau zaitun (evoo)
Sudah menjadi rahasia umum cairan dengan begitu banyak manfaat ini juga
bermanfaat untuk menghilangkan jerawat. Berbagai penelitian membuktikan bahwa
madu juga zaitun terbukti berkhasiat menyembuhkan beragam penyakit dan juga
mampu membasmi berjerawat. Cara menggunakanyan sangat mudah yaitu hanya dengan
mengoleskan madu pada kulit yang berjerawat. Lakukan hal tersebut dengan
menggunakan kapas dan diamkan selama 15 menit, kemudian bilas dengan air putih
hingga bersih. Sedangkan ektra virgin olive oil gunakan di malam hari sebelum
tidur oleskan tipis saja dan bersihkan pagi harinya.
Pengobatan jerawat didasarkan dengan cara
mengurangi produksi minyak, melawan infeksi bakteri, mempercepat pergantian sel
kulit dan mengurangi peradangan. Kondisi kulit berminyak memang merupakan jenis kulit yang sangat berisiko untuk
mengalami jerawat. Selain pengobatannya memang membutuhkan kesabaran, juga
memerlukan pengendalian dari pola makan, kebiasaan membersihkan wajah, pengendalian
stress dan sebagainya. Kalau teman-teman teratur untuk membiasakan gaya hidup
sehat, mengurangi makan rendah lemak, dan minyak, juga rajin minum air putih
dan bersihkan wajah maka jerawat akan jarang/tidak akan muncul.
Semoga bermanfaat
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
Jika anda Ingin mengcopy artikel ini ke blog/situs anda harap atau di mohon dengan kerendahan hatinya umtuk memberikan/mencantumkan sumber link aktif yang menuju ke artikel ini . jika tidak maka akan di proses secara DMCA Takedown yang bisa berakibat buruk pada blog saudara. Sesama Makhluk hidup mari saling menghargai. Terima kasih atas perhatiannya
0 komentar:
Post a Comment
ini kolom komentar bukan kolom tempat jualan ya.